Copyright @ 2012 oleh Maz Annas. Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Cara Menghemat Listrik Komputer/Laptop Anda Dirumah

Untuk Apa Musti Hemat Listrik?. Berhemat dalam mengonsumsi listrik mampu menekan ancaman pemanasan global. Ini mengingat sektor ketenagalestrikan menghasilkan sekitar 40 persen emisi karbon. Artinya, semakin tinggi konsumsi listrik maka semakin tinggi pula emisi karbon yang dihasilkan dari pembangkit listrik yang 60 persen diantaranya masih menggunakan bahan bakar fosil. Sementara pembakaran bahan bakar fosil menjadi penyebab utama terjadinya pemanasan global, yang berdampak pada meningkatnya suhu bumi secara global.
Di lain sisi, sekitar 45 persen penduduk Indonesia yang belum dapat menikmati listrik.Dan kita yang mempunyai akses listrik sering kali terlalu boros dalam memakai listrik. Permintaan listrik yang meningkat, perilaku boros, dan terbatasnya kapasitas pembangkit listrik membuat Indonesia mengalami krisis listrik sehingga sering kali mengalami pemadaman bergilir.

Cara Hemat Listrik Komputer. Bagi sobat-sobat yang setiap hari bekerja dengan komputer sudah waktunya untuk berhemat. Sikap hemat ini tidak hanya dengan mematkan listrik ketika sedang ada event lingkungan semacam Earth Hour, World Silent Day, dan Hari Lingkungan Hidup saja tetapi musti kita terapkan setiap hari.
Jika anda ingin mengetahui caranya :
1. Fungsikan dan setting fasilitas power management komputer.
Aktifkan (enable) fasilitas power management sehingga ketika sobat terlupa atau tidak sempat untuk mematikan komputer, komputer akan mati dengan otomatis sesuai dengan setting yang kita buat. Jadi ketika sobat lelah blogwalking kemudian tertidur di depan komputer, komputer tidak akan hidup hingga pagi.
Cara menngaktifkan fasilitas power management cukup mudah hanya dengan masuk ke ‘Control Panel’ > Power Options’, kemudian lakukan setting:
  • Turn off monitor; isilah semisal ‘After 15 minutes’ sehingga layar monitor akan mati setelah 15 menit tidak ada aktivitas di komputer.
  • Turn off hard disks: isilah semisal ‘After 1 hour’ yang artinya semua harddisk akan dimatikan setelah satu jam tidak ada aktivitas di komputer.
  • System standby: isilah semisal ‘After 30 minutes’ sehingga komputer akan akan mati sementara setelah 30 menit tidak ada aktivitas di komputer.
  • System hibernate: isilah semisal ‘After 1 hours’ berarti komputer akan akan mati sementara setelah tiga jam tidak ada aktivitas di komputer. Jangan lupa pada tabulasi Hibernate pilih enable hibernation.
Dalam mode standby dan hibernate pekerjaan atau program yang sedang dijalankan tidak akan hilang sehingga saat komputer dinyalakan keaadaan akan kembali seperti semula.
2. Matikan atau suspend komputer saat meninggalkan komputer.
Jangan ragu mematikan komputer ketika hendak pergi meninggalkan dan tidak menggunakan komputer. Contohnya jika meninggalkan komputer selama belasan menit hematlah dengan mematikan monitor. Sedang jika pergi selama dua jam, berhematlah dengan mematikan monitar dan CPU sekaligus.  Sobat bisa memilih mematikan total atau sekedar standby atau hibernate.
3. Cabut semua colokan komuter saat komputer tidak terpakai.
Peralatan listrik termasuk komputer tetap mengonsumsi listrik ketika masih terhubung dengan sumber listrik. Karena itu bersikaplah hemat dengan mencabut semua colokan saat kompoter tidak terpakai.
4. Gunakan komponen komputer yang rendah konsumsi listrik.
Saat ini semakin banyak produk yang ramah lingkungan dan mempunyai daya konsumsi listrik yang lebih rendah. Contohnya adalah monitor LCD yang mampu menghemat listrik hingga antara 40-70 % dibandingkan dengan layar konvensional, monitor CRT. Jika mempunyai anggaran yang memadai kenapa tidak berpindah pada produk-produk semacam ini?.


5. Atau kalian dapat menggunakan Software Unible Local Cooling

Ada sebuah software yg berguna agar,Komputer / laptop Kita menjadi Lebih Hemat,
Yaitu Aplikasi Local Cooling, Aplikasi ini sangat mudah digunakan,Seperti Gambar Screenshot di Artikel ini,mengenai Pemakaian Tiap Perangkat-Perangkat Komputer kita,baik Processor,VGA,Monitor dll..
Dan Ditunjukkan Pula Pengoptimisasi Listrik Komputer kita,Seperti Digambar, Sebelum Di optimalkan Watt nya 104 watt,setelah Di optimalkan 57 watt kini Komputer kita hanya mengkonsumsi watt saja.

Jika Ini Alamat downloadnya 







Tips Membuat Computer PC Lebih Hemat Energi
  • Matikan komputer di malam hari sehingga komputer hanya digunakan selama 8 jam – untuk menghemat penggunaan energi hingga 810kWh per tahun dan 67 persen penggunaan.
  • Sambungkan komputer ke surge protector dengan master control outlet, sehingga sistem secara otomatis dapat mengetahui saat komputer tidak digunakan untuk kemudian memutus sambungan listrik ke komputer dan perlengkapannya.
  • Gunakan monitor LCD karena menggunakan lebih sedikit energi dan tidak membuat mata bekerja lebih keras seperti pada CRT.
  • Beli komputer yang dilengkapi fitur Energy Star. Sebagai catatan, laptop juga menggunakan lebih sedikit energi dibandingkan desktop.
  • Rencanakan penggunaan komputer sehingga semua kegiatan dapat diselesaikan dalam satu waktu, dan matikan saat tidak lagi digunakan.
  • Pertimbangkan menggunakan monitor yang lebih kecil. Monitor berukuran 14 inci menggunakan 40 persen energi lebih rendah dibandingkan dengan monitor 17 inci.
  • Aktifkan mode standby/sleep dan pengaturan penggunaan energi.
  • Lupakan screen saver karena ia tidak menghemat energi kecuali kalau Anda masih menggunakan monitor monochrome versi lawas.
  • Lihat ulang rancangan dokumen dan email di layar sebelum mencetaknya.
  • Matikan monitor saat tidak digunakan dari pada menggunakan screen saver.
  • Pertimbangkan untuk menggunakan printer ink-jet – walaupun lebih lambat dari pada menggunakan printer laser, tapi inkjet menggunakan 80-90 persen energi lebih sedikit.
  • Belilah produk tinta yang berbahan dasar dari tumbuhan atau non-minyak – karena produk tersebut dibuat dari sumber yang didaur ulang, membutuhkan lebih sedikit penggunaan materi berbahaya dan menghasilkan warna yang lebih terang dan jernih.
  • Matikan printer dan semua perangkat pelengkap lainnya apabila tidak digunakan.
  • Jangan biarkan komputer tetap menyala pada malam hari atau pada akhir pekan.
  • Pilihlah warna yang gelap sebagai latar belakang tampilan layar, karena tampilan warna terang menggunakan lebih banyak energi.
  • Kurangi tingkat pencahayaan ruangan pada saat bekerja menggunakan komputer.
  • Gunakan jaringan dan berbagi printer apabila memungkinkan.
  • Cetaklah dengan menggunakan kertas daur ulang. Gunakan kertas yang tidak menggunakan klorin dengan 50 hingga 100 persen post-consumer waste.
  • Cetak di dua sisi kertas.
  • Komunikasi melalui email sebagai alternatif pengganti memo dan fax


  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar

Berkomentarlah Agar Admin Blog Ini Bisa Mengetahui Masalah Anda

Alexa

Visitor

free counters